Ini Cara Pengaplikasian Hair Shading
Thursday, 14 April 2016
Ini Cara Pengaplikasian Hair Shading

HAIR shading menjadi salah satu terobosan teknik baru dalam dunia kecantikan. Ya, menurut pakar kecantikan alis, Ali Tattoo, metode ini digunakan untuk mengisi kekosongan bagian tertentu pada rambut atau menyiasati rambut yang tipis agar terlihat lebih tebal.

Jika pada umumnya bagian rambut yang kosong kerap disiasati dengan penggunaan eyeshadow atau hairspray warna, dengan hair shading maka akan menghasilkan tampilan yang alami seperti anak-anak rambut. Tentu saja pewarnaan tinta yang diaplikasikan disesuaikan dengan warna rambut asli, seperti warna hitam atau cokelat. Pewarnaan tinta yang digunakan pun sama seperti sulam alis dan eyebrow microblading.

Cara pengaplikasian atau pengerjaan yang dilakukan sepintas mirip dengan sulam alis. Seusai pewarnaan tinta diaplikasikan, didiamkan terlebih dulu agar warna menyerap. Kemudian, dihapus menggunakan minyak khusus, menyerupai minyak zaitun.

“Cara ini tidak menimbulkan darah. Untuk goresannya bergantung pada serat rambut. Rambut setiap orang kan berbeda, ada yang tebal dan tipis, shadingnya mengikuti, dan bisa pula dikombinasikan,” tutur Ali Tattoo yang ditemui Okezone beberapa waktu lalu di kawasan Senayan, Jakarta.

Seusai melakukan hair shading, terdapat beberapa hal yang perlu dilakukan sebagai bentuk perawatan. Meski begitu, perawatan yang dilakukan cukup sederhana dan cukup 1-2 hari.

“Proses penyembuhan cukup mengaplikasikan salep 1-2 hari. Tidak memberi efek gatal atau iritasi, cukup satu kali pengaplikasian saja. Kemudian, jangan lakukan keramas selama tiga hari,” tutup Ali.

(ren)