4 Rempah-Rempah Terbaik untuk Menurunkan Berat Badan
Monday, 25 April 2016
4 Rempah-Rempah Terbaik untuk Menurunkan Berat Badan

REMPAH-rempah tidak hanya bisa digunakan sebagai bumbu penyedap makanan. Karena, ternyata beberapa rempah-rempah dapat membantu menurunkan berat badan. 

Karena, kandungan pada rempah-rempah tertentu dapat mempengaruhi metabolisme yang berdampak terhadap penurunan berat badan. Berikut 4 rempah-rempah terbaik untuk menurunkan berat badan seperti dikutip Menshealth

Mustard

Penelitian Oxford Polytechnic Institute telah menemukan sifat termogenik mustard meningkatkan metabolisme sebesar 25 persen. Karena itu, mustard membakar 45 kalori dari setiap makanan. 

Cabe rawit

Menurut Journal of Obesity, cabai rawit dikemas dengan bahan yang disebut capsaicin yang merangsang sistem saraf pusat untuk memanaskan tubuh dan mencairkan lemak.

Kunyit

Peneliti dari Tufts University menemukan, curcumin yang terkandung dalam kunyit membatasi aliran darah ke sel-sel lemak. Karena itu, curcumin dapat menghambat pertumbuhan sel-sel lemak. 

Kayu manis

Kayu manis menyeimbangkan gula darah Anda, menurunkan kadar insulin dan mengurangi jumlah lemak tubuh. Jadi, selalu sertakan kayu manis sebagai bumbu di makanan Anda. 
 

(okezone/hel)