Biar Sehat, Coba Olahraga Ini Sebelum Kerja
Tuesday, 16 April 2019
Biar Sehat, Coba Olahraga Ini Sebelum Kerja

Bagi orang yang sibuk bekerja dari matahari terbit hingga terbenam, menyediakan waktu untuk berolahraga pastilah sulit. Ditambah lagi Anda sudah kehabisan tenaga dan lelah karena telah bekerja seharian. Namun tahukah Anda olahraga ringan sangat membantu kesehatan badan Anda hingga masa yang akan datang? Berikut telah kami rangkum beberapa olahraga ringan yang dapat Anda lakukan di pagi hari sebelum Anda berangkat bekerja.

1. Berjalan Kaki atau berjogging

Jika Anda memiliki lebih banyak waktu luang sebelum berangkat kerja, maka Anda dapat mencoba olahraga luar rumah seperti berjalan atau jogging. Awali dengan berjalan cepat, lalu lanjutkan dengan berlari selama 30 menit.

Berikan jeda setiap 10 menit sekali. Latihan aerobik ini bermanfaat untuk menjaga kesehatan jantung dan tekanan darah. Tubuh Anda juga akan membakar hingga 140-295 kalori.

2. Peregangan

Awali gerakan peregangan dengan bertumpu pada kedua telapak tangan dan lutut. Kemudian, lekukkan punggung hingga Anda dapat melihat area perut. Luruskan kembali punggung Anda dan dongakkan kepala hingga punggung Anda melengkung. Lakukan gerakan olahraga ringan ini sebanyak 4-5 kali sebelum Anda pergi bekerja.

3. Peregangan Kaki

Berbaringlah menghadap ke samping kanan dengan tangan kanan terlipat menumpu kepala dan tangan kiri Anda di pinggang. Angkat perlahan kaki kiri Anda, lalu turunkan. Ulangi gerakan ini sebanyak 10-15 kali, lalu lakukan kembali pada sisi tubuh sebelah kiri. Selama mengangkat kaki, jagalah agar pinggul Anda tidak ikut bergerak.

 

Bagaimana, mudah bukan V Listeners??? Yuk mulai biasakan olahraga walau sedikit, gaperlu yang berat kok.

 

Source