Aksi Miley Cyrus Untuk Acara Amal
Sunday, 14 February 2016
Aksi Miley Cyrus Untuk Acara Amal

Selama ini Miley Cyrus memang dikenal sebagai salah satu selebriti yang selalu sukses mengundang kontroversi. Namun, di balik segala sensasi tentang dirinya, ia adalah bintang yang sangat berjiwa sosial dan kerap melakukan aksi amal.

Baru-baru ini, Miley pun hadir di LGBT Center's Vanguard Awards Gala yang digelar di Los Angeles. Menghadiri acara amal, mantan kekasih Liam Hemsworth ini lagi-lagi melakukan hal gila saat berada di atas panggung. Mau tahu?

Seperti yang dilansir E! Online, pelantun Adore You itu nekat menjilat piano yang dilelang dengan harga tak kurang dari US$ 50 ribu (sekitar Rp 684 juta). Salah satu kamera media pun berhasil mengabadikan momen gila ini.

 

Miley jilat piano yang sedang dilelang © Splashnews.com

Tak peduli dengan begitu banyak orang yang hadir, Miley benar-benar menjulurkan lidahnya pada piano berwarna putih itu. Namun, sebuah pemandangan memalukan juga berhasil tertangkap kamera.

Di saat ia berjongkok dan membuka bagian roknya, Miley harus menanggung malu saat pakaian dalamnya jadi tontonan. Meski begitu, bintang THE LAST SONG ini tetap saja percaya diri dan tersenyum lebar di atas panggung.

Well, uang yang didapatkan dari hasil lelang ini nantinya akan disumbangkan langsung ke yayasan yang dimiliki oleh bintang Orange is the New Black, Ruby Rose. Namun, siapa yang menyangka jika Miley lebih suka mengucapkan salam perpisahan dengan cara gila seperti ini?

 

(KapanLagi/sry)