Will Smith Ternyata Hampir Bermain di Django Unchained
Sunday, 14 February 2016
Will Smith Ternyata Hampir Bermain di Django Unchained

Will Smith ternyata pernah ditawari untuk bermain dalam film pemenang Oscar,  Django Unchained. Namun, Will memutuskan menolak karena perbedaan ide.

Aktor 47 tahun itu pernah mengatakan bahwa ia menolak film karya Quentin Tarantino tersebut, karena ia ingin mendapatkan peran utama. Namun sekarang Will mengungkapkan bahwa alasan sebenarnya adalah adegan kekerasan di dalam film tentang perbudakan itu. Ia menginginkan film tersebut menjadi sebuah kisah cinta, bukan cerita balas dendam.

“Ini semua tentang arah ceritanya,” ujarnya kepada The Hollywood Reporter. “Bagiku itu adalah sebuah cerita yang sempurna yang semua orang inginkan: seorang pria yang belajar bagaimana untuk membunuh untuk mengambil kembali istrinya yang telah dijadikan budak. Ide yang sempurna. Tapi aku dan Quentin tidak bisa sepakat soal itu.”

“Aku sangat ingin membuat film tersebut, tapi aku merasa satu-satunya cara adalah dengan menggantinya menjadi kisah cinta, bukan cerita balas dendam,” lanjutnya. “Kita tidak bisa melihat apa yang terjadi di Paris (serangan teroris) dan ingin membalas seseorang karenanya. Kekerasan melahirkan kekerasan. Aku hanya tidak mengerti mengapa kekerasan menjadi jawabannya. Cinta lah yang harus menjadi jawabannya.”

Jamie Foxx dan Christoph Waltz dalam "Django Unchained". (Foto: Hollywood News)

Peran itu akhirnya diberikan Quentin Tarantino kepada Jamie Foxx. Pada gelaran Oscar, karakter yang dimainkan Jamie menjadi nomine Aktor Terbaik. Sementara Christoph Waltz memenangkan kategori Aktor Pendukung Terbaik dalam Academy Awards.

(okezone/cin)