
MINUM air putih dianjurkan banyak ahli gizi untuk dikonsumsi sehari-hari. Selain menghilangkan dahaga, banyak manfaat diperoleh dari air putih.
Karena itu simak ulasan berikut ini mengenai kelebihan air putih seperti dilansir Boldsky.
Gula
Air tidak mengandung pemanis tambahan. Berbeda misalnya dengan jus buah mengandung banyak gula yang bisa menyebabkan lonjakan gula darah. Apalagi jika Anda menambahkan gula tambahan dalam jus buah.
Air lebih terjangkau
Air lebih terjangkau dan mudah diperoleh. Tapi pastikan dari sumber yang bersih dan sebaiknya diproses terlebih dahulu. Misalnya direbus.
Persiapan
Sementara minum jus butuh persiapan lebih lama, minum air putih sangat sederhana dan simpel.
Kegunaanya
Air dapat berfungsi sebagai pembersihan sisa kotoran dan membuat Anda merasa segar dan tetap stabil.
Kalori
Air putih sama sekali tidak mengandung kalori. Jadi Anda tidak perlu khawatir dengan berat badan. Sedangkan sebagian banyak jus buah mengandung kalori lebih banyak.
Hidrasi
Untuk urusan hidrasi, air putih jauh lebih baik ketimbang jus buah. Tentu saja, air lebih mudah dan cepat diserap tubuh dibanding jus buah.
Netralisir racun
Perlu diketahui, untuk netralisir racun dalam tubuh jus buah hanya bisa menghilangkan sedikit racun dalam tubuh. Sedangkan air punya kapasitas lebih untuk mencuci sistem organ dari racun yang sudah ada sejak berbulan-bulan.
(okz/ndr)