
JAKARTA - Yasmine Wildblood tengah bahagia atas kandungannya buah dari pernikahan dengan Abi Yapto. Perut Yasmine sudah terlihat membuncit, karena memasuki usia empat bulan kandungan.
Namun, karena belum hamil tua, model video clip Armada pada lagu Buka Hatimu ini belum mempersiapkan perlengkapan maupun pakaian untuk kehadiran buah hati pertamanya. Walaupun Yasmine sudah mengetahui jenis kelamin sang anak.
"(Persiapan) Belum, karena kalau beli barang-barang kalau sudah 7 bulan. USG sudah, jenis kelamin prediksi perempuan," ungkap Yasmine usai mengisi acara Ada Ada Aja di Studio GlobalTV Kebon Jeruk, Jakarta Berat, Senin 9 Mei 2016.
Sudah mengetahui jenis kelamin, namun pemain film Tertipu Laris Manis ini belum menyiapkan beberapa nama untuk calon bayinya. Masih banyak pertimbangan yang dipikirkan olehnya dan sang suami.
"Nama belum, masih pikir-pikir dulu. Masih banyak waktunya," tutur Yasmine.
Sedang mengandung, kini berat badan Yasmine Leeds Wildblood naik menjadi 4 sampai 5 kilogram karena banyak mengkonsumsi makanan.
(okezone/edi)