Teh Hijau Rahasia Kulit Wanita Jepang Moncer
Tuesday, 14 June 2016

TEH hijau adalah bahan yang ampuh untuk membunuh bakteri di kulit. Bahkan teh hijau jadi rahasia kulit mulus wanita di Jepang.
Nah bagi Anda yang ingin mengaplikasikan teh hijau ke dalam kehidupan Anda. Berikut resep teh hijau yang berguna untuk Anda sebagaimana dilansir dari Boldsky,Selasa (14/6/2016).
Bahan :
2 sdm teh hijau
2 sdm baking soda
1 sdm madu
Cara membuat :
- Buatlah secangkir teh hijau.
- Kemudian diamkan hingga dingin.
- Tambahkan bahan lainnya ke dalam cangkir.
- Campurkan secara merata.
- Kemudian oleskan bagian wajah dan leher.
- Biarkan campuran ini diam selama 30-35 menit
- Lalu bilas.
Manfaat :
Jika resep ini dilakukan selama 2-3 kali seminggu ini akan membuat kulit semakin indah, dan cantik.
(okz/ren)