Tak Bisa Masak, Chris Pratt Tetap Cinta Dengan Katherine Schwarzenegger
Thursday, 24 October 2019
Tak Bisa Masak, Chris Pratt Tetap Cinta Dengan Katherine Schwarzenegger

Vlisteners, Chris Pratt memang terlihat mengidolakan istrinya, yakni Katherine Schwarzenegger. Namun nyatanya, laki-laki tampan ini bisa membuat makanan seorang diri tanpa bantuan sang istri. Melansir laman Fox News (20/10/19), Chris baru saja mengunggah sebuah foto makanan yang dibuat oleh sang istri. Dikutip dari Mengambil kutipan dari Rocky Balboa Penampakan dari makanan yang diunggahnya itu terlihat gosong dan Chris mengejek sang istri melalui unggahannya tersebut.

 

“Bangga dengan kesayanganku yang telah mencoba untuk memasak malam ini. Apakah itu berjalan dengan baik? Tidak. Itu jelas tidak. Tidak sama sekali. Ini bukan seberapa banyak kamu gagal, namun ini tentang seberapa banyak kamu bangkit...dan terus melaju,” tulis sang aktor Guardian of the Galaxy di akun Instagram pribadinya.

 

“Seperti yang kalian bisa lihat adanya sebuah gumpalan arang di tengah-tengah piring, bagel ini tidak berkemungkinan untuk dimakan segigit pun,” tambah Chris.

 

“Sejujurnya aku tidak bisa membayangkan apa yang telah terjadi. Cukup simpel. Microwave. 2 menit. Mungkin ia berpikir dua jam. Tapi aku ingin memberikan pujian untuk usahanya. Ini merupakan langkah yang besar sayang. Aku bangga padamu” lanjutnya.

 

Unggahan Chris Pratt yang bersifat mengejek itu mendapatkan balasan dari sang istri. “Sepertinya rencanaku untuk membuatmu memasak berjalan dengan lancar,” ucap Katherina.

 

Source