Alasan Pria Belum Mau Berkomitmen
Thursday, 12 March 2015
Alasan Pria Belum Mau Berkomitmen

MANUSIA sangat mudah terjebak masalah hati. Anda mungkin sering menghabiskan waktu memikirkan "urusan hati". Seperti ketika sebuah hubungan berantakan, cinta tak berbalas, dan janji-janji palsu dari pasangan Anda.

Ketika Anda dihadapkan dengan perkara perasaan, kadang Anda sulit melihatnya dari sisi nyata. Oleh karena itu, seringkali wanita mengharapkan agar hubungan dengan pasangan memiliki komitmen. Tapi, waspada dengan pria yang belum mau berkomitmen dengan Anda. Ada beberapa alasan kenapa pria belum mau berkomitmen.

Mengutip dari Cosmopolitan, Kamis, (12/3/2015), berikut ini adalah alasan pria belum mau berkomitmen dengan wanita.

Waktu yang belum tepat

Secara logika, apakah Anda pernah menolak promosi karier di tempat kerja karena hanya ingin menunggu promosi lain yang lebih baik datang? Ya, itu hanya analisa sederhana. Artinya seorang pria menunda berkomitmen dengan Anda hanya karena ia masih menunggu dan mencari wanita yang lebih baik.

Banyak Pekerjaan dan tidak ada waktu

Alsan ini mungkin benar. Tapi, sesibuk-sibuknya orang dalam bekerja, mungkinkah dia benar-benar tidak bisa mengirim pesan untuk menanyakan keadaan Anda? Jika ini memang benar, merupakan hal buruk bagi wanita, karena dia tidak benar-benar memprioritaskan Anda.

Trauma dengan hubungan masa lalu

Hal ini bisa saja terjadi. Tapi, apakah mungkin bila bibir Anda melepuh karena tidak memakan sup panas, kemudian Anda kapok untuk memakannya lagi? Ya, sebuah perpisahan yang buruk akan menempatkan orang pada posisi defensif, tetapi tidak mengubah Anda menjadi makhluk yang amat sangat dingin.

Pasangan terlalu baik

Tidak ada sesuatu yang berjalan lebih baik atau terlalu baik kecuali di film. Sebenarnya dia tidak takut mencintai tapi dia takut masuk ke dalam hubungan yang terlalu nyaman dan takut untuk tidak bisa keluar.

Dia tidak yakin Anda siap

Ini adalah alasan yang mengerikan. Namun jika ini benar, Anda lah yang harus berpikir berulang-ulang. Ketika Anda merasa dia satu-satunya, Anda harus segera mengoreksi diri untuk meyakinkan dia bahwa Anda siap menjalani hubungan yang lebih serius.

(okezone/yac)